Resep Schotel Kentang Kukus Dengan Saus Tomat

Hai bunda kali ini saya bagikan resep schotel kentang kukus dengan saus tomat. Masakan yang berbahan kentang kaya akan gizi. Bisa bunda praktekan dirumah untuk hidangan keluarga tercinta.  

Schotel Kentang Kukus


Bahan resep schotel kentang kukus : 

  1. - 50 gram tomat
  2. - 50 gr kentang kukus, haluskan
  3. - 50 gr tahu kukus, cincang halus
  4. - 10 gr hati ayam rebus, cincang halus
  5. - 10 gr lanu siam, parut
  6. - 1 butir kuning telur
  7. - 1 batang daun bawang, iris tipis
  8. - 1/4 buah bawang bombai, cincang halus
  9. - 1 siung bawang putih
  10. - 1 sdm minyak

Cara membuat schotel kentang kukus dengan saus tomat : 

Saus Tomat

  1. Blansir tomat. Buang biji & kulitnya, haluskan menggunakan blender atau cincang halus.
  2. Tumis tomat & sedikit bawang bombai cincang hingga harum. Angkat sisikan

Schotel 

  1. Campur kentang tahu, hati ayam labu siam, kuning telur, dan daun bawang, sisihkan.
  2. Tumis Bawang bombai dan bawang putih hingga layu.
  3. Masukan tumisan bawang ke dalam campuran kentang.
  4. Masukan campuran tersebut ke dalam wadah tahan panas yang sudah diolesi minyak
  5. Kukus sekitar 15 menit hingga matang kemudian angkat, Sajikan dengan saus tomat.

Catatan Istilah :

Blansir atau blanching adalah : Suatu teknik atau proses dalam merebus sayur. Teknik ini sering dilakukan oleh para koki hotel berbintang dan juga digunakan pada pembuatan resep schotel kentang kukus yang admin bagikan ini. 

#resep schotel #schotel kentang kukus 


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url